Wirausaha sama karyawan enak mana?

https://encrypted-tbn2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcSCAGJAryfuDwQubzOF9PcJCzbjrddiwHHAbvGrLKpEDQ1C53m30w 
Secara umum bekerja itu hanya ada dua jabatan,yaitu Bos dan Bawahan.Bos adalah yang memberi perintah dan bawahan adalah yang diberi perintah.Jadi cukup jelas bahwa atasan atau bos itu pemegang kekuasaan.Dan cukup jelas juga kalau anda masih menjadi bawahan pasti masih belum sejahtera.Walau banyak karyawan dengan gaji tinggi ,namun ini tidak menjamin anda bebas melakukan apa yang anda mau.Ini tentu saja karena adanya waktu yang harus anda taati,secara langsung anda akan lebih sedikit waktu luang bila anda masih menjadi bawahan.

Ga enak ya jadi bawahan? tentu.Dimana-mana pasti enak  jadi bos.Walau penghasilan anda tinggi+lemburan itu hanya memenuhi kebutuhan lahir anda.Secara batin anda masih kurang piknik?hehe.Coba lihat mereka yang sudah sukses didunia bisnis,walau masih merintis dari bawah mereka tidak terkekang oleh waktu.Mereka selalu bisa meluangkan waktu yang lebih banyak untuk keluarga dibanding mereka yang menjadi karyawan atau buruh.

Jangan anda berfikir bahwa rezeki itu datang hanya dari perusahaan, kalau saya keluar terus harus kerja apa? jawabannya simple.Yaitu berwirausaha.Kenapa sih harus wirausaha,kan masih banyak kerjaan lain yang gajinya tinggi?

Jangan heran kalau anda lihat singapura lebih maju dari Indonesia.Mereka memajukan salah satunya adalah lewat wirausaha.Dewasa ini pemerintah gencar melakukan penyuluhan tentang usaha Usaha Kecil Menengah(UKM).Ini adalah kebijakan yang tepat yang diambil pemerintah untuk memajukan bangsa ini.Dengan mandirinya orang pribumi,ini akan meningkatkan kualitas sumber daya manusia(SDM) yang canggih.

Mempunyai usaha sendiri itu enak,anda bisa mengatur waktu kerja anda sendiri,Tidak harus terpaku dengan jam kerja perusahaan.Usaha sendiri juga bisa untuk melatih ketrampilan anda dan mengasahnya agar menjadi SDM yang berkualitas.Anda hanya perlu menyiapkan mental yang kuat jika ingin terjun kedunia wirausaha.Karena jika anda berwirausaha, anda melakukan semua kegiatan sendiri.Mulai dari modal,pengelolaan,dan hasilnya anda kelola sendiri.

Yang terpenting adalah anda merasa bebas dari beban kerja,karena semua bisa dimanage sendiri.Yang terpenting adalah tekun,kerja keras,kerja cerdas, dan berdoa.Syukur-syukur anda bisa mengembangkan usaha anda sehingga bisa memberi lapangan pekerjaan baru bagi orang lain.Ini tentu kepuasan sendiri untuk anda.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Wirausaha sama karyawan enak mana?"

Post a Comment

Komentarlah yang sopan sesuai isi artikel
No spam